APIO 2013: Empat Perak dan Tiga Perunggu untuk Indonesia

Sabtu 11 Mei 2013, Indonesia kembali berlaga di ajang Asia-Pacific Informatics Olympiad (APIO). Mengikuti kompetisi ini mewakili Indonesia adalah 11 peserta Pelatnas 3 TOKI 2013 dan 9 pelajar SMA lainnya. Kompetisi tahun ini di-host oleh Singapura dan diikuti secara online oleh lebih dari 750 peserta dari 21 negara. Untuk Indonesia, para peserta dipusatkan di kampus Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Indonesia, Depok.

Berbeda dengan aturan International Olympiad in Informatics (IOI), setiap negara bebas mendaftarkan sebanyak-banyak-nya peserta untuk APIO. Namun, dari sekian banyak peserta, hanya 6 peserta dengan poin tertinggi yang akan dianggap sebagai official contestant. Tahun ini, karena peringkat ke-6 dan ke-7 dari Indonesia memiliki poin yang sama, Indonesia dianggap memiliki 7 official contestant.

Foto bersama peserta dan pembina Pelatnas 3 TOKI 2013 sesaat setelah mengikuti APIO 2013.

Foto bersama peserta dan pembina Pelatnas 3 TOKI 2013 sesaat setelah mengikuti APIO 2013.

Secara menggembirakan, ketujuh official contestant dari Indonesia semuanya berhasil meraih medali. Lebih jelasnya, Indonesia berhasil meraih 4 perak dan 3 perunggu sebagai berikut:

  • Joshua Aristo Nathaniel Hendra (Medali Perak – peringkat 13), SMA Xaverius 1 Palembang
  • Jonathan Irvin Gunawan (Medali Perak – peringkat 14), SMAK 1 BPK PENABUR Bandung
  • Nathan Azaria (Medali Perak – peringkat 22), SMAN 2 Purwokerto
  • Ammar Fathin Sabili (Medali Perak – peringkat 25), SMAN Sragen BBS
  • Rakina Zata Amni (Medali Perunggu – peringkat 30), SMAN 8 Jakarta
  • Stefano Chiesa (Medali Perunggu – peringkat 41), SMAK 3 BPK PENABUR Jakarta
  • Muhammad Rais Fathin Mudzakir (Medali Perunggu – peringkat 41), SMAN 1 Bogor

Dari segi kuantitas medali, prestasi Indonesia kali ini adalah yang terbaik sepanjang 7 tahun keikutsertaannya di APIO. Sedangkan dari segi kualitas, prestasi ini hanya kalah dari perolehan tahun 2008 saat Indonesia berhasil menyabet 1 emas dan 2 perunggu. Adapun emas tahun ini diraih oleh Cina, Jepang, Korea, Vietnam, dan Hong Kong. Peringkat 1 diduduki oleh He Qizheng dari Cina dengan total poin 192.

Sambil mengucap syukur, mari kita doakan agar perolehan Indonesia yang baik di APIO 2013 ini dapat dilanjutkan dengan perolehan yang lebih baik lagi di IOI 2013 yang akan diadakan pada 6-13 Juli mendatang di Brisbane, Australia.

 

Viva TOKI, go get gold!

Depok, 11 Mei 2013

Penulis: William Gozali
Editor: Brian Marshal