OSN Informatika Terbuka 2014 – Hasil

OSN Informatika Terbuka 2014 telah selesai dilaksanakan bersamaan dengan OSN 2014 yang berlangsung di Mataram, Nusa Tenggara Barat pada tanggal 1-7 September 2014. Pelaksanaan OSN Terbuka dilakukan secara online dan serentak se-Indonesia.

Peserta yang mendaftar untuk mengikuti OSN Terbuka sebanyak 136 orang. Kontes dilakukan dengan membagi peserta menjadi kelompok berdasarkan jenjang pendidikan yaitu SMA dan pasca-SMA (kategori Umum). Uniknya, pada tahun ini OSN Terbuka mengundang juga kontestan dari luar negeri. Kontestan luar negeri berasal dari Bolivia, Hungary, India, Iran, Japan, Moldova, Norway, Philippines, Russia, South Africa, Sri Lanka dan Togo.

Pada pelaksanaan kontes, sebanyak 31 orang berhasil mendapat nilai minimal > 0. Juara untuk kategori umum diraih oleh Ahmad Zaky dengan total nilai 600 (setara dengan medalis emas OSN 2014) dan Tjandra Satria Gunawan dengan total nilai 249 (setara dengan medalis perunggu OSN 2014) Sedangkan untuk kategori SMA tidak ada juara karena nilainya di bawah batas perunggu OSN 2014. Untuk pemenang yang berasal dari luar negeri adalah Yuta Takaya (Japan) dengan nilai 600 (setara dengan medalis emas OSN 2014) dan Ilya Kaysin dari Russia dengan perolehan nilai 422 (setara dengan medalis perak OSN 2014).

Melalui berita ini, panitia mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu proses pelaksanaan OSN Terbuka 2014 sehingga berjalan lancar. Kepada peserta yang berhasil, kami ucapkan selamat. Sementara kepada seluruh peserta, teruslah berlatih untuk menjadi yang terbaik. Semoga seluruh peserta mendapatkan pengalaman yang berharga dan bagi yang masih duduk di bangku SMA tahun depan, kami tunggu anda pada OSN 2015 Yogyakarta.

Sukses TOKI !
Go Get Golds !
Bandung,

Lampiran:
OSN Informatika Terbuka 2014 – SMA
OSN Informatika Terbuka 2014 – Umum
OSN Informatika Terbuka 2014 – Internasional